homescontents

5 Tips Memilih Gendongan Bayi yang Sesuai Kebutuhan

Salah satu perlengkapan yang wajib dimiliki ketika si kecil mulai tumbuh ialah gendongan untuk bayi. Di pasaran, perlengkapan ini memiliki beragam bentuk dan tipe. Jika Anda merasa bingung harus membeli gendongan bayi seperti apa yang kiranya tepat dan cocok dengan kebutuhan, berikut beberapa tips untuk memilih gendongan.

Memilih Gendongan Bayi

Selain memperhatikan harga yang menurut Anda paling sesuai dengan budget, berikut cara memilih gendongan untuk bayi lainnya.

1.     Memperhatikan Tipe Gendongan

Tipe pada produk gendongan ini sangat beragam. Ada pula yang berupa satu tipe tapi multifungsi atau bisa digunakan dengan berbagai cara. Tipe ini juga berhubungan dengan usia bayinya karena setiap tingkatan usia cara menggendongnya berbeda-beda. Anda bisa beli yang menurut Anda paling pas dengan cara menggendong yang Anda praktikan.

2.     Nyaman bagi Bayi dan Ibu

Produk yang dipilih dari Orami pun harus memberi kenyamanan bagi bayi dan Anda sendiri. Sebab jika dari sisi Anda sudah terasa kurang nyaman saat mengenakannya, misalnya terasa sakit atau menghalangi gerakan Anda, kemungkinan bayi yang nantinya digendong menggunakan alat tersebut akan sama-sama merasa kurang nyaman. Jadi pastikan nyaman untuk Anda, serta nyaman untuknya.

3.     Sesuai dengan Usia dan Ukuran Bayi

Agar lebih memastikan nyaman digunakan dan pas, sesuaikan pula gendongan dengan usia dan ukuran si kecil. Biasanya setiap produk bayi dan anak dipatok menggunakan usia, ataupun ukuran standar. Pilihlah yang dirasa paling sesuai, hindari memilih ukuran terlalu besar, atau terlalu ngepas yang dalam waktu dekat jadi kekecilan dan sempit.

4.     Bahan Gendongan Lembut, Kuat, dan Berkualitas

Dalam hal kualitas bahan, material, hingga jahitannya pun harus ikut diperhatikan. Pilihlah produk gendongan yang terbuat dari bahan berkualitas, lembut dan kuat. Ingat, fungsi alat satu ini berupa menopang tubuh si kecil. Jadi jika tidak berkualitas dan tidak kuat, akan menjadi masalah, hingga melukai bayi Anda. Kualitas ini bisa dilihat dari harga produknya, apakah standar harga produk di pasaran atau tidak. Lalu lihat juga keterangan produknya.

5.     Aman untuk Digunakan

Tips terakhir, pastikan gendongan aman untuk digunakan. Dengan melakukan cara memilih gendongan di atas, Anda bisa lengkapi kriteria produk yang dipilih berupa aman untuk digunakan oleh ibu dan bayi. Aman ini bisa juga berhubungan dengan detail produk seperti ada tidak bagiannya yang bisa memicu rasa sakit saat digunakan atau rentan rusak.

Mencari produk gendongan bayi berkualitas yang dari segi harga masih terjangkau? Anda bisa kunjungi Orami melalui aplikasi atau website resminya. Memenuhi kebutuhan si kecil tidak lagi sulit dan kini jadi lebih praktis. Tidak hanya itu, Anda bisa menemukan beragam informasi, serta ulasan seputar dunia ibu dan anak.